Hasil EDOM T.A 2019/2020

Awal tahun 2020 menjadi moment paling bersejarah dimana hampir seluruh Perguruan Tinggi harus menghadapi proses pembelajaran secara daring dikarenakan wabah Covid-19. Kondisi ini menjadikan setiap individu harus membanting stir untuk memanfaatkan media yang ada agar tetap menjalankan proses perkuliahan. Program studi Magister Psikologi dalam proses pembelajaran daring menggunakan WhatsApp Group, Zoom, Google Meet dan Schoology.

EDOM (Evaluasi Dosen oleh Manusia) menjadi salah 1 acuan yang tepat untuk memantau proses pembelajaran daring. Berdasarkan hasil EDOM T.A 2019/2020, Program Studi Magister Psikologi mengalami penurunan pada beberapa aspek penilaian diantaranya adalah interaksi dengan mahasiswa, umpan balik kepada mahasiswa, media pembelajaran dan pustaka dan bahan pendukung.

Kondisi ini terjadi dikarenakan maraknya pandemi yang membuat setiap individu butuh penyesuaian dengan rutinitas yang baru/berbeda dari sebelumnya. Hasil ini menjadi informasi yang sangat berhargaa untuk dilakukan perbaikan pada proses pembelajaran daring yang lebih matang. Ibu Dr. Eny Purwandari, M.Si selaku Kaprodi Magister Psikologi berharap meskipun Tahun Ajaran berikutnya masih harus berkutat dengan sistem daring namun Prodi akan mensupport penuh agar mahasiswa maupun dosen dapat melakukan proses perkuliahan daring tanpa kehilangan esensinya.

(MPsi/bmh)

Scroll to Top